top of page

Sejarah Indonesia

Advertisement

Pemain Tunadaksa Penentu Juara Piala Dunia

Meski bertangan buntung, pemain ini membawa negaranya menjuarai Piala Dunia.

20 Okt 2017

Dengarkan artikel

bg-gray.jpg
bg-gray.jpg
camera overlay
camera_edited_30.png

Pemain bertangan buntung Hector Castro (ujung kiri) mencetak gol pamungkas kemenangan Uruguay 4-2 atas Argentina di final Piala Dunia 1930. Foto: FIFA.com

SEBELUM meniti karier di sepakbola, Hector Castro mengalami kecelakaan di bengkel kayu. Tangannya dilahap gergaji listrik hingga lengan kanan bagian bawahnya terpaksa diamputasi. Meski tunadaksa, dia kemudian menjadi pemain sepakbola untuk klub Nacional dan tim nasional Uruguay.


Alberto Suppici, entrenador (pelatih) memasukan Castro dalam timnas Uruguay di Piala Dunia pertama pada 13-30 Juli 1930. Suppici tak sia-sia membawanya ke Piala Dunia yang digelar di negerinya itu. Gol terakhir Castro memastikan La Celeste (julukan timnas Uruguay) menjadi juara Piala Dunia yang saat itu bernama trofi Jules Rimet.


Perjalanan Uruguay sendiri terbilang mulus sejak babak penyisihan. Tergabung di Grup 3, tuan rumah dihadang Peru dan Rumania. Castro berperan penting di partai pertama tuan rumah menghadapi Peru. Gol tunggal kemenangan Uruguay datang dari penyerang berjuluk El Manco atau “si tangan buntung” di menit ke-60.


Suppici tidak menurunkan Castro pada laga berikutnya kontra Rumania yang dimenangkan 4-0 dan laga semifinal melawan Yugoslavia yang juga dimenangkan 6-1. Castro baru bermain pada laga final di Estadio Centenario, Montevideo, melawan Argentina. Pelatih menurunkannya bersama Hector Scarone dan Pedro Cea.


Pemain Argentina, Pablo Dorado memecah kebuntuan di menit ke-12. Carlos Puecelle menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Publik tuan rumah kembali dibungkam Guillermo Stabile lewat gol di menit ke-37. Skor 2-1 untuk keunggulan Argentina bertahan hingga turun minum.


“Namun di babak kedua, Uruguay mengeluarkan cakar Charrua (semangat pantang menyerah, red). Dalam hitungan menit, Pedro Cea menyamakan skor (2-2 di menit 57). Tidak lama kemudian El Mago Hector Scarone (di menit 68) membuat Uruguay unggul 3-2.


Lalu di menit 88, Castro melancarkan penyelesaian gol dan mengakhiri laga dengan 4-2. Uruguay juara dunia,” tulis Fernando Fiore dalam World Cup: The Ultimate Guide to the Greatest Sports Spectacle in the World.


Castro mencetak gol lewat kepalanya untuk menyarangkan bola ke jaring gawang yang dikawal Juan Botasso. Kiper Argentina ini sempat cedera akibat tabrakan dengan Castro. Insiden yang sempat meletupkan amarah para pemain Argentina, termasuk Francisco Varallo.


“Castro memang bedebah. Dia sengaja menabrak kiper kami (Botasso) dan membuatnya bertahan hanya dengan satu kaki sepanjang pertandingan,” ketus Varallo dikutip Asep Ginanjar dan Agung Harsya dalam 100+ Fakta Unik Piala Dunia.


Meski begitu Castro tetap pahlawan di hati publik Uruguay. Ini prestasi besar kedua yang dipersembahkannya. Sebelumnya, dia ikut memetik medali emas cabang sepakbola di Olimpiade Amsterdam 1928.

Komentar

Dinilai 0 dari 5 bintang.
Belum ada penilaian

Tambahkan penilaian

Advertisement

Titi Papan dan Awal Tembakau Deli

Titi Papan dan Awal Tembakau Deli

Kebun pertama tembakau Deli kini menjadi perkampungan di sekitar Jalan Platina, Medan.
“Cari Adil, Dapat Bedil” dari Lurah Blasteran

“Cari Adil, Dapat Bedil” dari Lurah Blasteran

Dianggap menggerakan massa melawan pemerintah kolonial, Kuwu Groeneveld menanggung hukuman tak ringan.
Jejak Raja dan Ratu Belgia di Indonesia

Jejak Raja dan Ratu Belgia di Indonesia

Dari Brussel ke Jalan Astrid di Kebun Raya Bogor. Raja dan Ratu Belgia dari berbagai masa punya cerita di Indonesia.
Riwayat Konglomerat Dasaad

Riwayat Konglomerat Dasaad

Jaringan bisnis Dasaad membentang di dalam dan luar negeri. Ia tercatat sebagai pengusaha Indonesia pertama yang membuka kantor cabang di Amerika Serikat.
Brigitte Bardot yang Kontroversial

Brigitte Bardot yang Kontroversial

Brigitte Bardot tak sekadar ikon perfilman yang dijuluki “Marylin Monroe-nya Prancis”. Ia juga “lokomotif sejarah perempuan”.
bottom of page